Saturday, November 5, 2011

3 Blog Foundations to Increase Blog Performance

Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk berkunjung di Si Sarap saya yang sederhana ini. Semoga memberikan manfaat meski tidak sebesar yang Anda harapakan.
3 Blog Foundations to Increase Blog Performance - Sekarang ini banyak orang mulai anak-anak hingga orang dewasa mulai belajar membuat blog. Bahkan Blog sudah mulai diajarkan di kelas SMP (klo saya kelas 2 SMP).

Banyak juga orang yang setelah membuat blog, malah bingung dengan apa yang mau diperbuat dengan blog mereka. Tentunya mereka ingin blog mereka terlihat bagus dan menarik di mata pengunjung. Tapi banyak blogger bingung, bagaimana cara membuat blog keren supaya pengunjung betah berlama-lama di blog kita?

Nah pada kali ini, Si Sarap akan membahas 3 Blog Foundations. Dengan 3 Blog Foundations ini diharapkan sobat bisa belajar lebih banyak agar blog memiliki performance yang mantab di 3 sektor dasar, yaitu DESAIN, ARTIKEL, LOADING. Dan juga agar blog kita terlihat keren di mata pengunjung.

Sebenarnya keren itu relarif. Tidak selalu jika kita bilang blog kita "keren", orang lain juga bilang blog kita "keren". Bahkan tidak jarang yang bilang "membosankan". Ada berbagai cara membuat blog menjadi keren. Mungkin cara dibawah ini sering disebut sebagai 3 BLOG FOUNDATIONS yang dapat membantu performance blog sobat. Cekidot dahh...

1. DESAIN yang unik dan artistik
=> Mungkin template adalah unsur terpenting dalam suatu blog. Sekali saja pengunjung menilai tampilan blog kita jelek, kemungkinan besar mereka tidak akan kembali lagi! So, buatlah template yang memiliki perpaduan warna-warna yang bagus supaya enak dilihat. Cobalah untuk mengatur tata letak widget-widget sobat, jika dirasa tidak terlalu perlu dipakai copot aja.

2. ARTIKEL tidak membosankan
=> Unsur yang satu ini juga tidak kalah penting. Sangatlah rugi jika anda mempunyai desain blog yang sangat bagus, tapi tidak didukung artikel yang bagus pula. Ada banyak trik supaya pembaca tidak bosan dengan artikel kita, seperti membuat lelucon, menambahkan emoticon di sela-sela artikel, atau cara-cara lainnya.

3. LOADING yang kilat
=> Sudah bisa ditebak, loading kilat sangatlah penting bagi "kehidupan" blog kita. Jika pengunjung saja sudah bete karena loading blog kita lama, bagaimana dengan membaca artikelnya? Kebanyakan pasti tambah bete!(_ _ '') LOADING sangat dekat hubungannya dengan DESAIN, saran saya adalah jangan gunakan terlalu banyak javascript atau jQuery, lebih baik anda beralih ke CSS yang lebih bervariasi dan ringan.

0 comments:

Post a Comment